Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id

Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id - Hallo sobat blogger yang berbahagia Tips & Trik SEO, Posting yang saya unggah pada kali ini dengan judul Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id, Artikel ini bertujuan untuk memudahkan kalian mencari apa yang kalian inginkan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk kalian baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Tips SEO, yang kami tulis ini dapat kalian pahami dengan baik, semoga artikel ini berguna untuk kalian, jika ada kesalahan penulisan yang dilakukan oleh penulis mohon dimaafkan karena penulis masih newbie. baiklah, selamat membaca.

Judul : Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id
link : Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id

Baca juga


Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id

Ada beberapa pertanyaan menarik yang pernah atau bahkan sering mampir ke Saya mengenai SEO, khususnya untuk para pengguna blogspot yang memanfaatkannya sebagai toko online.

Apakah toko online dengan blogspot bisa berhasil?

Bagaimana SEO blogspot untuk toko Online?

Apakah SEO Blogspot Toko Online berbeda dengan SEO Toko Online lainnya?

dan masih banyak lagi pertanyaan yang serupa dengan 3 pertanyaan di atas, namun poinnya tetap sama yaitu SEO Toko Online Blogspot.

Baiklah, kita mulai pembahasannya. Saya akan langsung ke poin-poinnya yang penting saja. Agar tidak melebar kemana-mana.

Platform blogspot bisa dibilang memiliki struktur yang sederhana, sehingga cukup mudah bagi para pemula dan terbukti banyak sekali yang memanfaatkan platform ini untuk berbagai tujuan. Meski blogspot awalnya memang hanya bertujuan buat nge-Blog.

SEO Toko Online Blogspot

Bahkan teknik SEO pada blogspot pun sebenarnya juga cukup sederhana. Anda bisa mempelajari dari berbagai sumber, yang memiliki poin yang sama, karena sumber hanya satu yaitu kriteria SEO menurut Google. Meskipun dijelaskan dengan bahasa yang bermacam-macam dan berbeda-beda.

Selanjutnya, khusus untuk Toko Online apakah ada perlakuan khusus untuk SEO nya?

Kalau untuk platform lain, mungkin ya, tapi khusus untuk blogspot, secara umum jawabannya adalah tidak.

Jadi SEO untuk blogging maupun untuk toko online pada blogspot seharusnya sama.

Jika pada platform yang lainnya dibutuhkan perlakuan khusus untuk toko online, namun untuk blogspot, Anda bisa memperlakukan konsep SEOnya seperti ketika melakukan blogging.

Hanya saja ada hal-hal penting yang harus anda perhatikan ketika sudah mulai melakukan optimasi SEO di toko online blogspot.

Pastikan Anda memahami lebih dulu Konsep SEO menurut Google Search Engine.



Kenapa Google? Ya, karena google bisa dikatakan pemain utama di Search Engine ini, sedangkan Bing, Yahoo! atau search engine lainnya hanya mendapatkan remahan alias sisanya.
Jika Anda belum mengetahui Konsep SEO menurut Google, Anda bisa lebih dulu membacanya di sini :

SEO Onpage tetap harus diterapkan di toko online blogspot Anda.



Seperti halnya ketika melakukan optimasi SEO untuk blog Anda, SEO onpage pun bisa Anda terapkan untuk toko online blogspot juga. Karena memiliki struktur kode yang sama, maka perlakuannya pun juga sama.
Berikut ini poin-poin SEO Onpage yang harus Anda perhatikan:
#Template SEO Friendly
#Title Tag
#Meta Description
#Permalink Singkat dan mengandung keyword
#Postingan minimal harus ada gambar, atau video lebih baik.
#Konten yang berkualitas 

Untuk membahas Konten berkualitas yang sesuai dengan Toko Online ini akan Saya bahas di bawah.

Sedangkan untuk melakukan optimasi SEO Onpage pada blogspot Anda dari beberapa kriteria di atas bisa anda cari sendiri dari informasi berjibun yang sudah banyak sekali dibagikan melalui Google atau bisa anda cek dari label SEO Tips di blog Saya ini.

Di sini Saya anggap Anda sudah memahami konsep SEO Onpage.

Konten Berkualitas untuk Toko Online



Konten yang dimaksud disini adalah posting. Kalau pada toko online ada di halaman produk.

Lantas apa saja yang harus diperhatikan untuk mendapatkan hasil yang maksimal dengan cara SEO?

Kita bahas satu persatu.

#1. SEO pada Judul.
Gunakan Kata Kunci yang bernilai Jual (Commercial Intent) pada judul yang akan dibuat.
Commercial intent bermakna kata kunci yang dipakai oleh pengguna untuk mencari sesuatu dengan tujuan membeli sesuatu.

Masukkan juga kata kunci tersebut pada permalink (URL)-nya.

Ingat, bahwa toko online sangat minim konten, jadi judul sangat memegang peranan penting di website Anda.

Anda bisa memanfaatkan Google Keyword Planner untuk melakukan riset mendapatkan kombinasi kata kunci dengan pencarian yang tinggi.

Pastikan  judul posting memiliki kata kunci yang mengandung commercial intent. Tujuannya agar traffic yang didapatkan dari Search Engine benar-benar memenuhi sasaran.

Contohnya adalah kata 'Jual' memiliki commercial intent lebih tinggi daripada kata 'beli', sehingga untuk mendapatkan traffic lebih besar Anda bisa menggunakan kata 'jual' dibandingkan kata 'beli'.

Keyword Jual Zenfone 5
Namun Anda juga bisa mengoptimasi kata 'jual' tersebut di halaman produknya, sehingga google pun tetap memasukkannya ke indeks SEnya. Contohnya seperti ini:
keyword jual di konten

Untuk mendapatkan variasi kata kunci bisa menggunakan Google Keyword Planner tersebut. Pelajari cara mempergunakannya dari panduan langsung di Google. Atau masih banyak tool lainnya baik yang gratis maupun yang berbayar, bisa Anda mulai mencarinya dengan Googling. Saya tidak akan membahasnya disini.

#2. SEO pada Postingan (Konten)

Toko Online memang terkenal dengan minimnya konten, tapi hal ini bisa disiasati dengan beberapa macam cara. Khususnya untuk blogspot, karena konsep struktur datanya yang sederhana, cara ini dianggap paling pas untuk diterapkan.

Sebagaimana konsep SEO Google terbaru, mereka menitikberatkan pada konten (dalam hal ini postingan).
Bagaimana cara megoptimalkan SEO pada postingan toko online blogspot?
Berikut ini saya jelaskan poin-ponnya.

a. Jangan asal copy paste.

Ini adalah hal yang paling sering dilakukan oleh pelaku toko online, bukan hanya blogspot. Isi deskripsi produk hanya berupa copy paste deskripsi yang biasanya diambil dari produk resminya. Isinya biasanya hanya spesifikasi produk yang sama persis dengan yang diambil dari website resminya.

Jangan harap konten seperti ini bisa ada di halaman pertama pencarian, kecuali Anda memiliki budget sangat besar untuk promosi seperti ecommerce besar (Lazada, elevenia dll.).

Lalu caranya bagaimana? Perhatikan urutan penulisan berikut ini:
  1. Tulis ulang deskripsi produk dengan gaya Anda, tapi dengan lebih mudah dipahami. Tuliskan minimal deskripsi produk 250 kata.
  2. Tuliskan spesifikasi produk
  3. Cantumkan kelebihan-kelebihan produk Anda beserta kekurangannya secara lengkap dan rinci. 

b. Tambahkan Informasi pedoman untuk pembeli produk.

Yang dimaksud disini adalah pedoman untuk pembeli produk yang sedang anda tawarkan. Isi pedoman bukan mengada-ada karangan Anda sendiri. Tapi berdasarkan informasi yang anda dapatkan dari berbagai sumber. Dan ingat jangan copy paste.

Misalnya Anda menjual keyboard computer, Anda bisa bisa menambahkan panduan cara memilih keyboard computer yang baik. Pastikan juga bahwa produk yang anda tawarkan juga memiliki beberapa kriteria-kriteria produk yang sedang dijelaskan di panduan produk ini, sehingga bisa menjadi promosi produk yang anda tawarkan juga.

Jangan salah antara pedoman pembeli produk dengan pedoman pembelian barang (cara order).

Beberapa manfaat pembuatan pedoman pembeli adalah :
  • Merupakan konten berkualitas yang sangat bermanfaat buat pengunjung halaman produk tersebut.
  • Berpotensi mengundang banyak pembeli karena biasanya kaya dengan keyword commercial intent.
  • Berpotensi memperoleh backlink dari website lainnya yang memiliki produk penjualan yang sama.

c. Masukkan produk review.

Dalam toko online, review sebuah produk bisa dikatakan salah satu hal vital.
Berdasarkan banyak statistik dari survey yang banyak dilakukan oleh beberapa lembaga kredibel, review produk akan meningkatkan pembelian.
Menurut iPerceptions, pada 2011, sebanyak 63% pengunjung website akan cenderung membeli di website yang ada reviewnya.
Bagaimana mendapatkan produk review ini?

Jika ingin mendapatkan review produk yang sebenarnya, anda bisa meminta pembeli produk anda menuliskan pengalaman memakai produk yang sudah anda jual. Tentu saja caranya tidak secara langsung.

Selang 3-5 hari setelah barang diterima, anda bisa meminta pembeli menuliskan reviewnya melalui email. Untuk memancing mereka agar mau menuliskan review, anda bisa menggunakan iming-iming voucer diskon, hadiah atau insentif menarik lainnya.

Banyak cara yang bisa anda lakukan untuk mendapatkan review produk dari pembeli produk ini.

Selanjutnya Anda tinggal memajangnya di halaman produk.

Kesimpulan



Ada dua hal yang harus Anda perhatikan untuk melakukan Optimasi Search Engine (SEO) blogspot Toko Online Anda.
  1. Perhatikan SEO Onpage. Pahami cara menerapkannya.
  2. Content is The King. Ya, sampai saat ini konten (postingan) masih tetap raja dalam SEO Google. Karena itu tetap fokuslah dengan konten.

Semoga bermanfaat.


Demikianlah Artikel Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id

Sekianlah artikel Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id dengan alamat link https://seosangatmudah.blogspot.com/2016/05/informasi-seputar-blogging-optimasi.html

1 Response to " Informasi Seputar Blogging : Optimasi Search Engine (SEO) Toko Online Blogspot, seosangatmudah.blogspot.co.id, seosangatmudah.blogspot.co.id"

  1. WinStar World Casino Resort Announces $15 Million - JTM Hub
    JMT, a hotel and casino 계룡 출장샵 company, today announced it will now be expanding its 아산 출장마사지 Las Vegas This will include 고양 출장안마 the 광명 출장샵 largest hotel-casino in North 목포 출장안마 America

    ReplyDelete